|
Masih menganggur? Jangan hanya mengharapkan mencari informasi
lowongan pekerjaan dari surat kabar. Selain lowongan biasanya
hanya tersedia pada edisi Sabtu dan Minggu, mengirim aplikais
lamaran pun akan boros karena tetap butuh biaya pos. Lewat
internet, anda bisa mencari pekerjaan dan langsung melamar
pekerjaan. Untuk bisa mencari pekerjaan di internet, tentu
harus membuka situs-situs internet yang menyediakan lapangan
pekerjaan. Usahakan untuk mencari situs yang berbahasa
Indonesia atau dikelola oleh orang Indonesia karena dengan
begitu mereka pasti menyediakan lowongan yang ada di
Indonesia. Saat ini banyak situs informasi lowongan pekerjaan
di internet. Buka saja misalnya www.jobsdb.com,
www.karir.com,
www.infokarir.com,
www.ekarir.com,
www.lowongan.info.
Situs-situs lowongan pekerjaan memberi kemudahan bagi
pengunjungnya untuk bisa langsung mengajukan lamaran dari
lowongan yang tersedia. Nah, untuk bisa langsung melamar yang
tentunya menghemat ongkos prangko, anda biasanya harus
mendaftar lebih dulu sebagai anggota. Selain itu, bisa juga
mencari informasi lowongan pekerjaan dari situs-situs iklan
www.iklanbaris.co.id,
www.iklanmini.com meski biasanya informasi lowongannya masih
terbatas. Beberapa portal internet juga menyediakan fasilitas
informasi tentang karir yang selain berisi artikel juga
terdapat informasi lowongan pekerjaan. Coba buka saja
www.astaga.com/karir. Cara lain
adalah bukalah situs-situs pekerjaan besar yang biasanya
memiliki menu karir atau informasi lowongan pekerjaan di
perusahaan mereka. Bukalah secara berkala karena biasanya
mereka tidak mengiklankan posisi kerja yang dibutuhkan di
media cetak. Tips lain yang perlu dilakukan untuk melamar
pekerjaan lewat internet adalsah siapkan file yang berisi form
lamaran dan curriculum vitae anda pada sebuah disket atau USB
flash disk. Jadi jika pencari kerja meminta anda mengirimnya
ke sebuah alamat email, lamaran anda bisa langsung dikirim. Oh
ya, jangan pula berlangganan menjadi anggota mailing list
lowongan pekerjaan seperti
lowongan@yahoogroups.com,
alamat e-mail ini telah dilindungi dari tindakan spam bots,
Anda butuh Javascript dan diaktifkan untuk melihatnya atau
bursa-lowongan@yahoogroups.com,
alamat e-mail ini telah dilindungi dari tindakan spam bots,
anda butuh Javascript dan diaktifkan untuk melihatnya. |